Sabtu, 15 September 2012

Adakah Lautan dan Kehidupan di Triton?



Triton, bulan terbesar milik Planet Neptunus, telah ditemukan sejak tahun 1846 oleh astronom Inggris, William Lassell. Namun, hingga kini Triton masih menyimpan misteri. Satu hal yang dipertanyakan ilmuwan, adakah lautan dan kehidupan di Triton?

Pertanyaan tersebut masuk akal, setidaknya dengan melihat beberapa petunjuk yang diberikan wahana luar angkasa milik Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat (NASA), Voyager 2, kala melintasi Triton tahun 1989.

Voyager 2 mengungkap bahwa permukaan Triton terdiri atas es, nitrogen, metana, dan karbon dioksida. Karena densitas Triton tinggi, ilmuwan menduga bahwa inti Triton berupa batuan silikat besar. Di bawah permukaan es, diduga terdapat lautan.

Ada satu karakteristik Triton yang mungkin membuatnya bisa punya lautan di bawah permukaannya. Bulan dengan diameter 2.700 kilometer ini punya retrogade orbit, arah orbit yang berlawanan dengan orbit benda langit lainnya.

Orbit Triton berpengaruh pada besarnya pasang surut. Gelombang pasang surut bisa memicu hilangnya energi yang kemudian diubah menjadi panas. Panas bisa melelehkan es di bawah permukaan sehingga menjadi sebuah lautan.

Ilmuwan, seperti diberitakan Space.com pada Kamis (6/9/2012), juga mengungkap bahwa panas yang dilepaskan punya konsekuensi lain, yaitu perubahan bentuk orbit dari elips menjadi lingkaran sempurna.

Panas di Triton tidak hanya dihasilkan oleh pasang surut, tetapi juga bisa berasal dari pemanasan radiogenik. Panas ini berasal dari peluruhan radioisotop dalam Triton itu sendiri. Proses ini bisa menghasilkan panas selama miliaran tahun.

Sekilas, terkesan bahwa panas hasil radiogenik lebih berperan dalam pembentukan lautan di bahwa permukaan. Namun, ilmuwan membuktikan bahwa pemanasan lewat proses ini saja tak akan mempertahankan lautan hingga 4,5 miliar tahun.

Triton terbentuk di wilayah sekitar Planet Neptunus yang disebut Sabuk Kuiper. Di suatu masa, Triton tertangkap oleh gravitasi Neptunus dan menjadi bulan planet itu. Seiring waktu, orbit Triton semakin menyerupai lingkaran.

Dalam penelitian terbaru, astronom menyelidiki pengaruh ketebalan es pada pasang surut dan pemanasan. Jika lapisan es tipis, maka efek pasang surut besar sehingga mungkin lautan masih ada. Jika Triton mendingin dan lapisan es tebal, maka efeknya akan sebaliknya.

Berdasarkan studi, Saswata Hier-Majumder dari University of Maryland mengatakan, "Saya pikir kemungkinan besar lautan yang kaya akan amonia ada di bawah lapisan permukaan Triton. Namun, ada beberapa keterbatasan pengetahuan kita tentang interior Triton dan masa lalunya sehingga sulit untuk memastikannya."

Jika lautan itu memang ada, maka kehidupan sederhana yang bisa bertahan di lingkungan ekstrem mungkin juga ada. Masih mungkin ada enzim makhluk hidup yang bekerja di lautan yang diprediksi bersuhu -97 derajat Celsius. 

Dugaan lain, kehidupan yang ada mungkin berbasis silikon. Silikon diketahui bisa menjadi basis kehidupan seperti halnya karbon. Namun, semuanya masih tidak pasti. Riset ini dipublikasikan di jurnalIcarus yang terbit pada Agustus 2012.

0 komentar:

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Powered by Blogger | Printable Coupons